Kamis, 21 Juli 2011

Berfikir Seperti Seseorang Yang Akan Sukses Tetapi Jangan Terlalu Menginginkan Kesuksesan secara Instant

         Berfikir Seperti Seseorang Yang Akan Sukses Tetapi Jangan Terlalu Menginginkan Kesuksesan Secara Instan, anda mungkin berfikir ingin menjadi seseorang yang sukses tetapi kecenderungan anda malah membuat anda menjadi orang yang kurang sukses. Menurut saya di dunia ini setiap orang mempunyai kenginan untuk sukses. Coba anda rasakan anda mungkin pernah berandai-andai memiliki rumah mewah, perusahaan bonafit, istri yang super cantik, mobil wah dll. Ini sebenarnya sudah merupakan awal dimana seorang ingin bergerak menjadi seseorang yang sukses tetapi anda biasanya kurang dalam merefleksikan kesuksesan andai-andai anda.

Abu Rizal Bakrie Tokoh sukses Indonesia



              Sekarang anda akan saya bawa ke tempat dimana anda katakan anda ingin sukses. Hayati ini Tuhan telah menciptakan mahluk di dunia ini pasti ada kelebihan dan kelemahannya. Karena Tuhan sedang baik pada anda, sekarang anda telah mencapai kesuksesan hidup di dunia. Biasanya yang anda lakukan ketika sukses adalah setiap hari pergi ke perusahaan, memakai baju jas, berangkat dengan mobil mewah, rumah yang megah dan lainnya.
Anda sudah mengerti maksud tersebut, tetapi sekarang anda harus membayangkan lagi bagaimana cara melakukan hal terseut. Anda jika ingin sukses. kita mesti mengetahui apa yang menyebabkan seseorang sukses. Kebanyakan orang sukses berfikiran seperti ini "Berfikir Seperti Seseorang Yang Akan Sukses Tetapi Jangan Terlalu Menginginkan Kesuksesan secara Instant" Karena merkea mengetahui butuh kerja keras untuk menjadikan kita sukses.



          Mereka yang sukses selalu memiliki pemikiran positif dan perilaku positif yang dapat mengangkat kemampuan yang dimilikinya melebihi orang lain. Pemikiran positif di sini diibaratkan sesutau hal jika memang dalam keadaan yang tidak diinginkan oleh orang yang memang akan sukses nantinya dia tetap berfikir tenang dan menjadikan hal tersebut sebagai suatu pelajaran untuk mengarunig kesuksesan hidup di dunia maupun di akhirat. Sedangkan perilaku sukses disini adalah wujud atau cara dimana seseorang yang akan sukses tersebut melakukan hal yang mana merefleksikan kesuksesannya, walalupun kadang itu sangat menyimpang dari apa yang akan dicapainya. Misalnya seseorang ingin menjadi pengusahan minyak wangi tetapi dalam kesehariannya dia adalah seorang kantoran yang harus bekerja di administrasi, bagi orang yang berfikiran kurnag sukses ini akan menjadi hambatan untuk meraih kesuksean hidup. Berbeda dengan orang yang berfikir sukses dia akan menjadikan pengalaman administrasi kantor anntinya akan bisa diterapkan pada perusahaannya nanti (saat dimana orang tersebut menjadi pengusahan minyak wangi.).



         Sekarang kita mengartikan pengertia sukses itu tidak instan. Kesuksesan memang perlu untuk kita gapai. Kerja yang dibutuhkan saat menggapai kesuksesan terseut memang sangat sulit. Sukses memang tidak ada yang instan, tetapi karena tidak instan tersebut anda perlu mempelajari dibalik tidak instan tersebut terkandung makna bahwa proses pencapain kesuksesan merupakan titik penting dimana nantinya kesuksesan akan dicapai. Maksudnya proses pencapaian tersebut merupakan penguatan dimana nanti saat kesuksesan pasti ada sesutau yang sulit untuk kita pecahkan. Ini adalah suatu hal yang membuat kita mejadi berfikir sukses karena pengalaman pada proses yang ada saat pencapain kesuksesan ini.

          Selanjutnya kata terakhir dari saya untuk kita semua ucapkanlah selamat datang wahai kesuksesan yang akan saya raih. Bekerjalah pada proses pencapain kesuksesan dan terus motivasi diri anda dalam melakukan pemikiran positif dan perilaku positif untuk menjadikan diri anda sukses. Tetapi anda jangan pernah lupa bahwa kesuksesan tidak akan datang dengan cepat maka terus upayakan perbaikan diri. SALAM SUKSES UNTUK KITA DI DUNIA DAN AKHIRAT

(agus rahmat alhaqiqi)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Kritik dan Saran Anda Tuliskan Pada Formulir Komentar di Bawah Ini

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More